Setiap orang berbahasa sehari-harinya tapi belum tentu mereka memahami secara teori apa itu bahasa, namun saya yakin mereka tahu pasti fungsi bahasa, ya, salah satunya untuk berkomunikasi di lingkungan masyarakatnya. Dengan berbahasa kita bisa berinteraksi sosial, dengan bahasa kita bisa mendapatkan pengetahuan, bahkan dengan bahasa pun kita bisa mendapatkan kekuasaan. Hubungan antar individu, kelompok, budaya maupun bangsa dijalin dengan bahasa. Ya, meskipun setiap budaya dan bangsa memiliki bahasa yang berbeda-beda, namun pada hakekatnya bahasa adalah alat pemersatu.